Debat Capres 2024 Perdana Digelar Malam Ini, Berikut Jadwal dan Temanya

Selasa, 12 Desember 2023 - 10:37:11 WIB

Debat Capres 2024 Perdana Digelar Malam Ini, Berikut Jadwal dan Temanya
Debat Capres 2024 Perdana Digelar Malam Ini, Berikut Jadwal dan Temanya

 IMCNews.id- Debat perdana calon presiden (Capres) 2024 akan digelar malam nanti, Selasa (12/12/2023). Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah merilis jadwal lengkap debat capres-cawapres 2024.

 Jadwal Siaran Langsung Debat Capres-Cawapres 2024 akan digelar sebanyak lima kali, mulai Desember 2023 hingga Februari 2024.

Komisioner KPU RI August Mellaz menyebutkan bahwa acara debat perdana dijadwalkan malam nanti, dimulai pukul 19.00 WIB.

 "Rencananya dijadwal akan dimulai jam 19.00 WIB. Kalau penyiaran prime time," ungkap Komisioner KPU RI August Mellaz di Kantor KPU, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat lalu (8/12), dikutip dari detikNews.

 Tema debat capres pertama adalah 'Hukum, HAM, Pemerintahan, Pemberantasan Korupsi, dan Penguatan Demokrasi'. Debat dipandu oleh dua moderator, yakni Ardianto Wijaya dan Valerina Daniel dari TVRI.

 Debat capres nanti malam akan berlangsung selama 120 menit, terdiri dari 6 segmen dan 18 pertanyaan.

 Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari  mengatakan, pada intinya durasi waktu selama debat itu total 150 menit. Khusus debatnya 120 menit, ada 6 segmen. Panelis menyusun 18 pertanyaan, ada 3 pertanyaan untuk masing-masing segmen.

 Kemudian, masing-masing capres diberikan waktu 1 menit untuk saling menanggapi. Sementara calon lain menanggapinya 60 detik atau 1 menit. Selanjutnya, kesempatan terakhir bagi si calon yang ditanya untuk menjawab, merangkum, langsung merangkum 2 capres lain untuk kesempatan menjawabnya atau meresponnya adalah 60 detik.

 Berikut rincian segmen dan durasi perdana capres:

 Segmen 1:

 Penyampaian visi misi dan program kerja. Durasi yang diberikan untuk penyampaian visi misi dan program kerja ialah selama 4 menit.

 Segmen 2, 3, 4 dan 5:

 Pendalaman visi misi, dan program kerja. Di segmen ini, akan ada pertanyaan-pertanyaan yang diajukan oleh moderator. Waktu menjawab  2 menit.

 Kemudian, para peserta debat lain akan saling menanggapi. Durasi yang diberikan untuk menanggapi dan menjawab tanggapan masing-masing 1 menit.

 Segmen 6:

 Penutup, atau closing statement. Masing-masing capres akan memberikan pernyataan penutup.

 Berikut Jadwal lengkap Debat Capres-Cawapres 2024:

 Debat Pertama: Selasa, 12 Desember 2023

Debat Kedua: Jumat, 22 Desember 2023

Debat Ketiga: Minggu, 7 Januari 2024

Debat Keempat: Minggu, 14 Januari 2024

Debat Kelima: Minggu, 4 Februari 2024

 Stasiun TV dan Radio yang Menyiarkan Debat Capres-Cawapres 2024: 

  • Debat Pertama: TVRI dan RRI
  • Debat Kedua: TransTV, Trans7, CNN Indonesia, Kompas TV, dan BTV
  • Debat Ketiga: MNC TV, iNews, RCTI, dan GTV
  • Debat Keempat: SCTV, Indosiar, dan MetroTV
  • Debat Kelima: TVOne, ANTV, Net TV, dan Garuda TV

  Tema dan Format Debat Capres-Cawapres 2024 

  • Debat pertama (Capres): Pemerintahan, Hukum, HAM, Pemberantasan Korupsi, Penguatan Demokrasi, Peningkatan Layanan Publik dan Kerukunan Warga
  • Debat kedua (Cawapres): Ekonomi (ekonomi kerakyatan dan ekonomi digital), Keuangan, Investasi Pajak, Perdagangan, Pengelolaan APBN-APBD, Infrastruktur, dan Perkotaan
  • Debat ketiga (Capres): Pertahanan, Keamanan, Hubungan Internasional dan Geopolitik
  • Debat keempat (Cawapres): Pembangunan Berkelanjutan, Sumber Daya Alam, Lingkungan Hidup, Energi, Pangan, Agraria, Masyarakat Adat dan Desa
  • Debat kelima (Capres): Kesejahteraan Sosial, Kebudayaan, Pendidikan, Teknologi Informasi, Kesehatan, Ketenagakerjaan, Sumber Daya Manusia, dan Inklusi. (*)

 

 

 

 

 

 



BERITA BERIKUTNYA